Men of war Assault Squad menghadirkan 15 scenario dengan 5 negara yang dapat anda mainkan yaitu USA, Germany, Commonwealth, Soviet unions dan Japanese Empire. Masing-masing negara memiliki unit dan kemampuan karakteristik tersendiri, seperti pada USA yang mampu memberikan bantuan serangan udara dan mengirimkan airborne langsung ke barisan belakang pertahanan musuh, atau Remote Tank Goliath khas German lengkap beserta Tank Tiger yang mengerikan.
Game ini selain memiliki keseimbangan realitas dan detail yang baik, juga memberikan tingkat kesulitan yang tinggi. 1 skenario mampu menghabiskan waktu anda berjam-jam, AI musuh sangat agresif dan memiliki pertahanan yang sulit. Begitu anda berhasil maju dan mengambil sebagian wilayah, Ai musuh akan mampu mengambil alih dan mendorong mundur pasukan Anda jika anda tidak pintar menempatkan posisi unit dan menggunakan fasilitas-fasilitas sekitar. Walau terbilang sulit, namun ketika anda memenangkannya anda akan tertantang untuk mengulangnya dan menggunakan taktik yang berbeda lagi, dengan kata lain game ini cukup addictive.

Posisi tiarap infantry selain mampu menghindari peluru musuh, juga dapat meningkatkan akurasi tembakan
Man of war Assault squad memang memiliki sedikit scenario singleplayernya, namun Multiplayer mode menghadirkan puluhan map dengan 3 tipe permainan yang berbeda dan tentunya jauh lebih menantang.
Pros
+ Memiliki Unit yang sangat detail.
+ Pertempuran yang keras
Cons
– Tidak memiliki jalan cerita
_________________________________________________________________
MINIMUM SYSTEM REQUIREMENTS:
Operating System: Microsoft Windows XP SP3, Microsoft Windows Vista SP1 or Windows 7
Processor: Intel Pentium 4 3.0 GHz or AMD Athlon 64 3000+
Memory: 1 GB (xp), 2 GB (Vista/7)
Graphic : DirectX 9.0c compatible with 128 MB Video Memory and Shader 3.0
Hard drive: : 6.5 GB + 1 GB Swap File
Publisher: 1C Company
_________________________________________________________________
INFO:
Developer: DigitalMindSoft
Jenis: Tactical RTS
Batas Umur: Remaja
Website resmi: www.menofwargame.com